Teman-teman pasti sering berwudhu kan? Wudhu kita lakukan untuk mensucikan diri dari hadats kecil. Namun, selain untuk membersihkan hadats kecil, ada pula manfaat-manfaat lainnya yang dikaji secara ilmiah, yang akan dibahas pada post ini :) Mau tahu apa aja manfaatnya? Baca terus post ini sampai selesai :)
Berdasarkan penelitian-penelitian modren, wudhu sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Mokhtar Salem dalam bukunya Prayers; a Sport for the Body and Soul,menjelaskan bahwa wudgu bisa mencegah kanker kulit. Jenis kanker ini lebih banyak disebabkan oleh bahan-bahan kimia yang setiap hari menempel dan diserap oleh kulit. Cara paling fpektif mengenyahkan resiko ini ialah memebersihkannya secara rutin. Berwudhu 5 kali dalam sehari merupakan antisipasi yang lebih dari cukup.
Dr. Ahmad Syauqy Ibrahim, anggota Ikatan Dokter Kerajaan Arab Saudi di Londo serta penasihat penyakit dalam dan penyakit jantung, mengatakan
“Para Pakar berkesimpulan bahwa mencelupkan anggota tubuh kedalam air akan bisa mengembalikan tubuh yang lemah menjadi lebih kuat, mengurangi kekejangan, menjadikan rileks saraf-daraf dan otot, serta hilangnya kenaikan detak jantung, nyeri-nyeri otot, kecemasan, dan imsomnia (susah tidur)”.
Pada anggota tubuh yang diwajibkan dibasuh dalam wudhu, ternyata terdapat ratusan titik akupuntur yang bersifat reseptor terhadap stimulus berupa basuhan, gosokan, usapan, dan tekanan atau urtan ketika melakukan wudhu. Selain itu, dalam dunia medis dikenal adanya titik-titik aktif bilogis atau Biological Active Spots(BAS es) yang mirip dengan titik akupuntur cina. Berdasarkan penelitian yang dilakukan ileh Dr. Megomediv, seorang asisten pada lembaga Medical Academy, didapatkan kesimpulan bahwa wudhu dapat menstimulasi irama tubuh secara alami. Hal ini terjadi karna pada anggota wudhu yang dibasuh ketika wudhu terdapat 61 titik dari 65 titik refleks cina yang disebut dengan drastic point yang cukup diijat atau diusap secara lembut untuk mengaktifkannya.
Stimulus yang diberikan pada titik-titik tersebut melalui sentuhan, usapan, dan guyuran air wudhu akan diantarkan melalui meridian ke sel, jaringan, organ, dan sistem organ yang bersipat terapi. Hal ini terjadi karna adanya sistem regulasi, yaitu sistem saraf dan hormon bekerja untuk mengadakan homeostatis (keseimbangan). Dari berbagai hal tersebut, dapat disimpukan bahwa wudhu dapat dikategorikan sebagai hidromassage.
Selain manfaat wudhu seara umun, ada beberapa manfaat wudhu berdasarkan bagian-bagian yang dibasuh.
Pertama:
Berkumur-kumur akan membersihkan mulut dari kotoran-kotoran dan sisa-sisa makanan yang tertinggal. Sisa-sisa makanan yang tidak dibersihkan akan menjadi media bagi kuman untuk berkembang biak dan merusakkan gigi serta menimbulkan bau yang tidak sedap.
Kedua:
Memasukkan air kehidung akan memebrsihkan hidung serta menghilangkan sisa-sisa kotoran dan debu yang tertinggal saat pernafasan berlangsung. Seorang peneliti dari Universitas Iskandariah, Muhammad Salim melakukan penelitian terhadap beberapa orang yang berwudhu dan tidak berwudhu. Hasilnya, orang-orang yang tidak berwudhu warna hidungnya memudar, banyak kotoran, debu, dan berminyak, serta rongga hidung memiliki permukaan yang gelap dan lengket. Sedangkan orang-orang yang berwudhu memiliki rongga hidung yang lebih terang, bersih, dan tidak berdebu.
Ketiga:
Membasuh muka akan menghilangkan kotoran diwaah dan kuman yang menempel.Pijatan air dimuka akan memebrikan efek positif pada usus, ginjal, dan sistem saraf. Menurut Salim, membasuh wajah akan meremajakan sel-sel kulit muka dan membantu memperlambat munculnya keriput.
Keempat:
Membasuh tangan akan membersihkan tangan dan jari-jari dari kotoran-kotoran yang menempel. Membasuh tangan juga berfungsi untuk mendinginkan ujung-ujung saraf jari-jari tangan yang berguna untuk memantakan konsentrasi pikiran.
Kelima:
Membasuh kepala berfungsi untuk menghilangkan kotoran-kotoran yang menempel di rambut, sehingga rambut akan selalu bersih. Rambut yang sering tekena debu dan bermacam-macam kotoran dari udara yang dapat menyebabkan rambut menadi kusut dan menimbulkan bau yang tidak enak.
Keenam:
Pada daun telinga, tedapat banyak reseptor saraf. Usapan pada saat membasuh telinga akan mengaktifkan saraf-sarap tersebut. Selain itu, di telinga terdapat ratusan titik biologis yang akan menurunkan tekanan darah dan mengurangi sakit.
Ketujuh:
Sentuhan pada kaki akan merileks-kan saraf-saraf di kaki. Selain itu, kaki merupakan pusat reseptor saraf yang yang berhubungan dengan seluruh organ tubuh. Perintah untuk membasuh sela-sela jari kaki saat berwudhu ternyata mempunyai fungsi merangsang titik-titik di kaki (dalam akupuntur cina disebut Ba Peng) yang dapat menstimulir bionergi (Chi) untuk membangun homeostatis atau keseimbangan dalam tubuh.
Nah itu dia manfaat-manfaat wudhu yang lain secara ilmiah. Sekian dari mimin, jangan lupa tetap ikuti blog DKM ya! :)
Wassalamu'alaykum
Tidak ada komentar:
Posting Komentar