Jumat, 20 November 2015

Batas Waktu Sholat

Sholat merupakan rukun Islam yang ke dua, sebagai umat islam di wajibkan untuk sholat 5 waktu sebagaimana dalam Firman Allah Ta'ala,    
 إِنَّ ٱلصَّلَوٰةَ كَانَتْ عَلَى ٱلْمُؤْمِنِينَ كِتَٰبًۭا مَّوْقُوتًۭا
Sesungguhnya shalat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman." (an-Nisaa': 103)

Sholat yang diwajibkan itu ada lima:

  1. Zhuhur, waktu sholat zhuhur mulai setelahlewat rembang matahari (setelah matahari tergelincir ke arah barat). Dan akhir waktunya adalah ketika bayang-bayang sebuah benda telah sama panjangnya dengan benda itu, setelah mataharilewat rembang.
  2. Ashar, waktu sholat ashar dimulai setelah bayang-bayang sebuah benda sama dengan benda aslinya tadi bertambah panjang. Dan akhir waktunya menurut waktu Ikhtiar (waktu yang menjadi pilihan untuk mengerjakan sholat sebelum masuk pada bagian waktu beerikutnya) adalah sampai bayangan sebuah benda menjadi dua kali panjang benda tersebut. Ssedangkan mnurut waktu Jawaz (waktu dimana masih deperbolehkan untuk mengerjakan sholat) adalah sampai terbenamnya matahari.
  3.  Maghrib,  waktu sholat maghrib ialah satu, yaiu setelah terbenamnya matahari ditambah sekedar waktu orang berazan, berwudlu, menutup aurat, beriqomat untuk sholat, dan shalat lima rekaat (yaitu tga rekaat sholat maghrib dan dua rekat sholat sunah setelah maghrib).
  4.  Isya, permulaan waktu sholat isya adalah hilangnya mega merah. Dan akhir waktunya menurut waktu ikhtiar adalah sampai sepertiga malam, sedangkan menurut waktu jawaz adalah sampai terbitnya fajar kedua.
  5. Subuh, permulaan waktu sholat subuh adalah mulai terbitnya fajar kedua. dan akhir waktunya menurut waktu ikhtiar adalah sampai pagi cerah, sedangkan menurut waktu jawaz adalah sampai terbitnya matahari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar